PELATIHAN SERVICE EXCELLENCE HARI 1
UPT Puskesmas Waru dalam rangka meningkatkan mutu pelayanan kepada masyarakat, pada tanggal 20-21 Mei 2022 mengadakan Pelatihan Service Excellence bagi seluruh Karyawan/i UPT Puskesmas Waru. Pelatihan hari pertama diisi oleh narasumber Bapak Bambang Re Martojo, CT.NLP. Materi pelatihan meliputi bagaimana membangun komitmen, Building The Excellence Team, Konsep Dasar Service Excellence, tiga kunci melayani dengan hari dan Trance Goal Setting.
Kegiatan pelatihan service excellence dibuka oleh sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Pamekasan Bapak Drs. Saiful Haq Ramli, M.Si. Bapak Saiful menjelaskan bagaimana pentingnya pelayanan sepenuh hati kepada masyarakat untuk meningkatkan mutu pelayanan puskesmas. Selanjutnya Ibu Avira Sulistyowati, S.KM.,MM. memaparkan tujuan dilaksanakan seervice excellence setiap puskesmas di Kabupaten Pamekasan,


Pelatihan tidak hanya diisi dengan pembelajaran secara teori tetapi juga dengan permainan-permainan yang menarik.



Pelaksanaan pelatihan service excellence hari pertama berlangsung dari pukul 07.00-16.00. Kegiatan berjalan lancar, tidak ada kendala dan semua karyawan/i menyelesaikan pelatihan dengan suka cita.

Full Pelatihan Service Excellence Hari Ke-1 dapat di channel Youtube UPT Puskesmas Waru dibawah ini: